Pj Gubernur Resmikan Gedung Covid Centre RSUD Andi Makkasau Parepare

- Penulis

Selasa, 9 Januari 2024 - 15:53 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAREPARE – Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin meresmikan penggunaan gedung Covid Centre RSUD Andi Makkasau Parepare. Peresmian itu ditandai dengan gunting pita bersama Pj Walikota Parepare Akbar Ali, Selasa, 9 Januari 2024.

Bahtiar dan Akbar mengecek sejumlah fasilitas dan pelayanan di gedung baru RSUD Andi Makkasau itu. Mereka juga menyapa sejumlah pasien yang dirawat di ruang perawatan.

“Tadi kami juga melakukan peresmian gedung baru di RSUD Andi Makkasau,” ungkap Bahtiar di sela-sela kunjungan kerjanya di Parepare.

Setelah resmi dibuka, gedung Covid Centre langsung menerima pasien. Saat ini sudah ada 35 pasien yang dirawat. Masing-masing berasal dari Parepare, Pinrang dan Polman Sulbar.

“Saat ini gedung covid centre telah diresmikan untuk penggunaannya. Saat ini melakukan perawatan pasien non infeksi. Sejak dibuka pada tanggal 29 Desember 2023, sudah ada 35 pasien yang dilayani di ruang perawatan infeksi,” jelas Direktur RSUD Andi Makkasau dr Renny Anggraeni Sari.

Renny menjelaskan Pj Gubernur berkunjung mengecek kelengkapan fasilitas dan ketersediaan dokter spesialis di RSUD. Dirinya mengaku semuanya sudah cukup lengkap.

“Alhamdulillah di Gedung Covid Centre ini sudah lengkap fasilitas dan dokter spesialisnya. Ada dokter kita juga sedang sekolah, mereka nanti akan kembali dan menjadi dokter spesialis urologi,” jelasnya.

Sebagai informasi, Gedung Covid Centre itu dibangun dengan tiga lantai. Fasilitas ruang perawatan lantai 2 memilik 15 tempat tidur, bisa dimaksimalkan sampai 20 tempat tidur. Sementara lantai 3 ada 9 tempat tidur. Di lantai 3 itu satu pasien satu kamar.

 

 

 

 

Berita Terkait

Wabup Sinjai Serahkan Sertifikat PTSL, Tekankan Pencegahan Sengketa Tanah
​Bupati Irwan Soroti Rendahnya Capaian Operasional Dapur MBG, Tekankan Standardisasi Higiene
Wali Kota Parepare Desak PAM Tirta Karajae Tingkatkan Responsivitas Pelayanan Air Bersih
Golkar Parepare Gerak Cepat Bantu Korban Kebakaran
Wakil Wali Kota Apresiasi Pam Tirta Karajae Raih Peringkat 3 Nasional
Penegasan Disiplin Dan Apresiasi Purna Bakti Di Apel Rsud Andi Makkasau
Bupati Sinjai Tinjau Langsung Program Bantuan Perbaikan RTLH Di Lappa
Sat Lantas Polres Parepare Raih Juara 3 Polantas Menyapa di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-70
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 22:55 WITA

Wabup Sinjai Serahkan Sertifikat PTSL, Tekankan Pencegahan Sengketa Tanah

Rabu, 8 Oktober 2025 - 22:46 WITA

​Bupati Irwan Soroti Rendahnya Capaian Operasional Dapur MBG, Tekankan Standardisasi Higiene

Rabu, 8 Oktober 2025 - 22:39 WITA

Wali Kota Parepare Desak PAM Tirta Karajae Tingkatkan Responsivitas Pelayanan Air Bersih

Senin, 6 Oktober 2025 - 14:08 WITA

Golkar Parepare Gerak Cepat Bantu Korban Kebakaran

Senin, 6 Oktober 2025 - 13:44 WITA

Penegasan Disiplin Dan Apresiasi Purna Bakti Di Apel Rsud Andi Makkasau

Selasa, 30 September 2025 - 19:54 WITA

Bupati Sinjai Tinjau Langsung Program Bantuan Perbaikan RTLH Di Lappa

Rabu, 24 September 2025 - 13:29 WITA

Sat Lantas Polres Parepare Raih Juara 3 Polantas Menyapa di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-70

Rabu, 24 September 2025 - 10:31 WITA

PAM Tirta Karajae Siagakan Pompa Lanyer Suplay Distribusi Air IPA 2

Berita Terbaru

Fokus

Golkar Parepare Gerak Cepat Bantu Korban Kebakaran

Senin, 6 Okt 2025 - 14:08 WITA